RESEP CAPCAY KUAH SAYURAN CHINESE

Resep Capcay Kuah Sayuran Chinese adalah salah satu masakan yang berasal dari Negeri Tirai Bambu Cina yang begitu terkenal di Indonesia. Capcay kuah adalah makanan yang berisi 10 sayuran, maka disebut dengan cap. Cap dalam bahasa cina berarti 10 (sayuran). Resep capcay kuah sebenarnya bukan lagi hal baru bagi kita, karena sudah banyak warung makan dan resetoran yang menyajikan menu capcay, khususnya chinese food. Nah jika anda ingin membuat capcay kuah sayuran yang enak dan lezat, simak resep dari kami ini. Karena pada kesempatan ini kami akan berbagi resep capcay kuah sayuran untuk anda semua. Simak baik-baik ya sahabat dapur.

RESEP CAPCAY KUAH SAYURAN CHINESE

Resep capcay kuah yang kami sajikan sudah terbukti kenikmatannya, untuk itu anda tak perlu ragu untuk mempraktikkannya. Cara membuat capcay kuah pun juga sangat mudah. Capcay masuk dalam kategori menu masakan sehat karena mengandung banyak nutris/gizi untuk tubuh kita. Wortel, kembang kol, merang, adalah beberapa bahan yang ada dalam capcay kuah sayuran tersebut. Vitamin A, vitamin B9, vitamin C, vitamin K adalah nutrisi yang kita dapatkan dari capcay kuah sayuran. Hmm, selain enak dan lezat capay juga kaya manfaat bagi kesehatan tubuh kita. Untuk menjaga kandungan gizi agar tetap utuh, maka dalam memasaknya kuah tidak boleh terlalu matang. Dengan begitu sayuran masih cukup segar dan tak terlalu layu. Yuk langsung saja kita simak resep capcay kuah berikut ini.

Resep Capcay Kuah Sayuran Chinese

Bahan-Bahan :
  • 100 gr daun kol, iris 3x3 cm
  • 100 gr fillet ayam, iris 2 cm
  • 100 gr sawi putih, iris 2 cm
  • 100 gr jamur merang, belah dua tiap kuntumnya
  • 100 gr kembang kol, iris per kuntumnya
  • 50 gr wortel, iris serong tipis
  • 100 gr udang kupas
  • 6 batang buncis, iris 2 cm
  • 5 batang seledri, iris 2 cm
  • 2 buah tomat, potong menjadi 4 bagian
  • 6 batang sawi hijau, iris 2 cm
  • 5 batang daun bawang, iris 2 cm
  • 200 ml air
  • Bumbu-Bumbu Capcay Kuah :
  • 1 sdt lada bubuk
  • ½ sdt gula pasir
  • 3 sdm saus tomat
  • 1 sdm minyak wijen
  • 2 siung bawang putih, geprek
  • 1 sdt garam

Cara Membuat Capcay Kuah :

  1. Pertama, tumislah bawang putih sampai beraroma harum. Sisihkan.
  2. Setelah itu masukkan saus tomat dan minyak wijen.
  3. Setelah itu tumislah ayam dan udang sampai warnanya berubah kecoklatan.
  4. Kemudian masukkan semua bahan-bahan sayuran. Tumis sampai agak layu saja.
  5. Selanjutnya masukkan garam, merica bubuk, gula pasir, dan garam.
  6. Masak sampai sayuran matang. Matikan api dan angkat.
  7. Capcay Kuah Sayuran Chinese hangat siap untuk disajikan.

Tak butuh waktu lama untuk memasak capcay kuah, jadi sangat cocok untuk anda yang tak punya banyak waktu. kandungan gizi dan vitamin dalamcapcay kuah sangat beragam dan banyak. Menu ini sangat baik untuk anda dan keluarga. Selamat Mencoba, Semoga Berhasil.

Baca juga resep yang ini : Resep Rendang Padang Paling Enak

Demikian resep capcay kuah enak dari kami. Semoga bermanfaat bagi anda dan terima kasih telah membaca artikel ini. Jangan lupa selalu mengikuti Resep Nikmat Indonesia untuk mendapatkan berbagai Resep Masakan Indonesia yang nikmat dan lezat. Happy cooking.!!!

Para pembaca yang baik, jika anda menilai artikel ini bermanfaat silahkan like di Facebook, tweet di Twitter, atau Google +. Terima kasih.
Resep Capcay Kuah

RESEP CAPCAY KUAH SAYURAN CHINESE Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Juragan