RESEP CAKE MANGGA SPESIAL DAN PRAKTIS

Resep Nikmat Indonesia - Resep Cake Mangga Spesial Dan Praktis - Buah mangga merupakan salah satu buah-buahan tropis yang banyak ditemui di Indonesia. pada saat musimnya, buah mangga bisa ditemukan di mana saja. Dan saat inilah, tepat di mana musim buah mangga. Buah mangga sangat beraneka ragam jenisnya. Di Indonesia sendiri dikenal beberapa macam buah mangga favorit. Buah mangga yang biasa menjadi favorit banyak orang adalah mangga yang buahnya tebal dan rasanya manis. 

Buah mangga sangat lezat dikonsumsi secara langsung serta mengandung gizi yang cukup tinggi. Buah mangga kaya akan vitamin C dan vitamin E. Buah ini dipercaya banyak khasiatnya bagi kesehatan tubuh kita. Buah mangga dapat dikonsumsi pada saat masih muda maupun saat sudah matang. Buah mangga yang sudah matang, umumnya memiliki rasa manis. Jika selama ini anda hanya mengkonsumsi buah mangga secara langsung, maka kali ini saya akan memberikan resep cake mangga yang nikmat dan lezat. Cake mangga ini terinspirasi oleh resep muffin. 

Resep Cake Mangga Spesial Dan Praktis

Oleh karena itu, pembuatannya pun sangat mudah dan praktis. Resep kali ini tidak memerlukan waktu yang lama dan dapat menyulap mangga menjadi cake yang sangat lezat. Variasi cake mangga berikut ini tentu tidak akan membuat seluruh keluarga anda bosan menikmati buah mangga yang hanya itu itu saja. Cake ini memiliki tekstur yang agak padat dan agak basah. Cake ini tidak terlalu banyak mengembang sehingga rasanya akan berbeda dengan cake yang biasaanda makan. Makin penasaran dengan resepnya bukan?Berikut ini resep cake mangga spesial dan praktis untuk anda :

Bahan :
  • 3 buah mangga ukuran besar, 1 buah dipotong dadu, 2 buah lainnya dihaluskan dengan diblender
  • 150 gram tepung terigu protein sedang
  • 80 gram mentega cair
  • 1 butir telur ayam
  • 50 gram gula pasir, jika buah mangga yang digunakan kurang manis gula bisa ditambahkan
  • 1 sdt vanilla bubuk
  • 1 sdt baking powder

Cara membuat :
  1. Campurkan mangga yang halus dengan telur, gula dan tepung kemudian aduk hingga rata
  2. Setelah adonan rata tambahkan pada adonan dengan mangga yang dipotong dadu, vanili bubuk dan backing powder
  3. Masukkan mentega cair dalam adonan dan aduk dengan cara berbalik agar mentega tidak mengendap di bawah 
  4. Siapkan Loyang dengan diameter 20 cm yang sudah diolesi mentega dan tepung terigu agar tidak menempel
  5. Masukkan adonan ke dalam Loyang kemudian ratakan permukaan atasnya agar ukurannya sama
  6. Panggang ke dalam oven panas bersuhu 180 derajat sampai matang sekitar 45 menit. 
  7. Keluarkan cake mangga dari oven kemudian diamkan sebentar
  8. Sajikan cake ini saat hangat dengan minuman hangat pula.

Saya sengaja tidak menghaluskan mangga semua, agar dalam kue masih terasa tektur mangga yang belum dihaluskan. Kue ini akan bertekstur basah karena mangga akan menghasilkan air saat proses pemanggangan. Agar lebih awet dan tahan lama simpan kue dalam lemari es, atau langsug dihabiskan dalam sehari saja. Pembuatan resep cake mangga spesial dan praktis ini sangatlah sederhana, namun kenikmatannya membuat siapa saja tergiur untuk menyicipinya. Selamat mencoba!

Demikian Resep Cake Mangga Spesial Dan Praktis dari kami. Semoga bermanfaat bagi anda dan terima kasih telah membaca artikel ini. Jangan lupa selalu mengikuti Resep Nikmat Indonesia untuk mendapatkan berbagai resep masakan yang nikmat dan lezat. Happy cooking.!!!

Para pembaca yang baik, jika anda menilai artikel ini bermanfaat silahkan like di Facebook atau tweet di Twitter. Terima kasih.
Baca juga resep yang ini : Resep Pie Ayam Keju Lezat.

RESEP CAKE MANGGA SPESIAL DAN PRAKTIS Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Juragan